TESTIMONI

"CA Rawa Danau memiliki flora yang endemic karena tidak dapat dijumpai ditempat lain di Pulau Jawa seperti: Derris danauensis, Glochidion nanogynum, Kareo (Alocasia bantamensis), Jali (Coix lacryma-jobi)"
Yopi Haryandi, S.Pd.
Peneliti Ekologi Banten
"Saat saya melakukan penelitian saya di Cagar Alam Rawa Danau, selain saya mendapatkan data yang saya inginkan, saya juga merasa lebih memahami akan alam ini yang perlu dijaga khususnya Cagar Alam yang unik ini."
Ahmad Ni'matullah Al Ulya, S.Pd.
STAF FKIP UNTIRTA
"Cagar alam rawa danau sebagai kawasan konservasi yang terjaga kelestariannya yang digunakan hanya sebagai pendidikan dan penelitian."
Diah Robiatul Adawiah, S.Pd.
Pecinta Tanaman Air
"Penelitian di Cagar Alam Rawa Danau memiliki keunikan tersendiri dengan adanya ekosistem rawa air tawar yang hanya ada satu-satunya di Pulau Jawa. Perlunya pengenalan kepada masyarakat luas dgn adanya kawasan ini agar dapat terus dikembangkan keberadaan keanekaragaman hayatinya."
Siti Sarah Aulia Rahmah., S.Pd.
Peneliti Bambu
" Cagar Alam Rawa Danau merupakan suatu kawasan konservasi yang masih lestari. Menjaga kelestarian alamnya berarti telah berupaya dalam menjaga kelestarian keanekaragaman hayati yang ada didalamnya."
Rizqi Nur Rachmawati, S.Pd.
Pecinta Capung
" Setelah melakukan penelitian di CA Rawa Danau, Saya menjadi lebih peka dan peduli terhadap isu kelestarian lingkungan, karena berkaca dari CA Rawa Danau yang menjadi pertahanan kelestarian di Indonesia maka perlu upaya dari semua pihak."
Siva Fauzia
Pecinta Kupu-Kupu

Silahkan Berikan Testimoni Anda

Kampung Panenjoan, Desa Luwuk, Kecamatan Gunung Sari kabupaten Serang.